Curat Nasabah Bank yang Sering Beraksi di Lintas Propinsi Berhasil Di Ungkap Polres Jember

    Curat Nasabah Bank yang Sering Beraksi di Lintas Propinsi Berhasil Di Ungkap Polres Jember

    JEMBER - Jajaran Satreskrim Polres Jember, berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan ( Curat) yang senilai Rp. 400 juta milik Bella Istana (41) warga Desa Gumelar nasabah salah satu bank di Balung pada akhir Juli lalu.

    Kini 3 dari 4 terduga pelaku berhasil dibekuk jajaran Satreskrim Polres Jember untuk selanjutnya diproses hukum.

    Kasatreskrim Polres Jember AKP. Dika Hadiyan Wiratama mengatakan ketiga pelaku itu semuanya adalah residivis yang dikenal sebagai pelaku perampokan jaringan antar propinsi.

    Selama ini mereka menjalankan aksinya di NTB, Bali, Jawa, dan Sumatra. Mereka adalah H (51) warga Garum Blitar, MT dan FD, keduanya warga Kecamatan Kayu Agung, Kabupaten Ogan Komeng Ilir (OKI) Sumatra Selatan.

    “Ada satu tersangka dan saat ini kami nyatakan sebagai daftar pencarian orang (DPO), ”kata AKP Dika, Selasa (5/9).

    Kasatresrim Polres Jember AKP. Dika Hadiyan Wiratama dalam konferensi pers menyatakan bahwa dalam menjalankan aksinya, ke empat pelaku sudah berbagi peran.

    “Satu pelaku atas nama FD, berperan sebagai pencari target dengan standby di dalam bank, ”terang AKP Dika.

    Sedangkan H yang warga Blitar kata Kasatreakrim Polres Jember adalah otak dari aksi perampokan dan juga berperan untuk membuntuti hingga korban lengah.

    “Tersangka H ini bersama dengan MT, sedangkan Y yang masih dalam DPO, berperan sebagai ekskutor, ”tambah AKP Dika.

    Kasatreskrim juga menyatakan, bahwa pelaku sudah profesional dan tidak ada keterlibatan warga Jember dalam menjalankan aksinya.

    "Pelaku sudah profesional, mereka sudah beberapa kali beraksi di berbagai lokasi, sedangkan sebelum menjalankan aksinya di Jember, keempat pelaku menginap selama 3 hari untuk menggambar situasi dan lokasi aksinya, " ujar Kasatreskrim. 

    Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, Polisi menjerat pelaku dengan pasal 363 Ayat 1 ke 4 KUHP. "Ancamannya 7 tahun penjara, " pungkas Kasatreskrim. (*/AR)

    #polresjember #humaspolresjember #akbpmohnurhidayat jember polres jember pressconfrence
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0824/Jember Pimpin Apel Kesiapsiagaan...

    Artikel Berikutnya

    Penghijauan Bersama BPN ATR, Dandim 0824/Jember...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Polri sebagai Lembaga Publik Informatif
    Polres Jember dan Tim SAR Berhasil Temukan Nelayan yang Alami Laka Laut, Satu Orang Selamat
    Dandim 0824/Jember Pimpin Tradisi Purna Wira dan Purna Tugas, Selamat Jalani Masa Purna Tetap Jalin Silaturahmi
    Dandim 0824/Jember Hadiri Penyambutan Karnaval Mobil Hias HUT RI Ke 78, Serahkan Lukisan Bupati Jember
    Babinsa Sukokerto Koramil 0824/04 Sukowono Beri Materi Siswa SDN 02 Sukokerto Latihan PBB dan Sosialisasi Anti Buliying
    Babinsa Baletbaru Koramil 0824/04 Sukowono Dukung Ketahanan Pangan : Dampingi Petani Percepatan Tanam 
    Koramil 0824/25 Jenggawah Bekali Pelajar  SMK Adimyati Materi Wasbang dan Kedisiplinan
    Kagum Melihat Kemampuan Batalyon 509 Saat Menghadiri Pemeriksaan Kesiapan Operasi Satgas Pamtas RI-PNG, Kapolres Jember Beri Apresiasi 
    Dandim 0824/Jember Pimpin Tradisi Purna Wira dan Purna Tugas, Selamat Jalani Masa Purna Tetap Jalin Silaturahmi
    Bupati Jember Buka TMMD Ke 117 Tahun 2023, "Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat"
    Koramil 0824/06 Ledokombo Undang K3S, Sinergikan Pembinaan Pelajar Sebagai Generasi Bangsa
    Kodim 0824/Jember Upacara Bendera, Irup  Bacakan Amanat Kasad, TNI Harus Sesuai Visi PRIMA
    Polres Jember Berhasil Amankan Spesialis Curanmor Sindikat Lintas Daerah Beraksi di 22 TKP
    Babinsa Koramil 0824/06 Ledokombo Pendampingan Pendistribusian Bantuan Pangan Kepada 1600 KPM
    Pelajar MTs dan MA Al Amien Dapatkan Pembekalan Kedisiplinan dari Personel Koramil 0824/24 Ambulu 
    Pasiter Kodim 0824/Jember Bersama Danramil 0824/Jember Berikan Pembinaan Masyarakat Tanggap Bencana Desa Klungkung

    Ikuti Kami